Followers

FIFA Hapus Indonesia Sebagai Tuan Rumah Piala Dunia U20 - Langit Kelam Sepak Bola

 Adanya penolakan terhadap kehadiran timnas Israel pada Piala Dunia U20 membuat FIFA hapuskan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U20 yang sudah diperjuangkan begitu bersemangat. Dalam pernyataannya FIFA menyebutkan bahwa, ""FIFA telah memutuskan, karena keadaan saat ini, untuk menghapus Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U20 2023,"


Menurut laporan kompas.com (30/3/2023), dalam keterangan tertulisnya federasi sepak bola dunia FIFA yang bermarkas di Zurich itu menyebutkan bahwa alasan pembatalan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U20 karena situasi terkini di Indonesia. FIFA tidak menyebutkan apa yang dimaksud dengan situasi terkini. 


Kalau mengingat berita sebelumnya yang membuat ramai media sosial maupun media mainstream, penolakan itu bukan saja dari pihak-pihak yang memang sudah biasa menggunakan isu Israel dan Palestina, melainkan juga dari tokoh penting seperti I Wayan Koster, Gubernur Bali dan Ganjar Pranowo, Gubernur Jawa Tengah yang merupakan salah satu tokoh yang digadang-gadang para pendukungnya sebagai bakal Capres 2024. 

Telah terjadi langit kelam dalam dunia sepakbola Indonesia. Menjadi tuan rumah sebuah kejuaraan berkelas dunia, apalagi sepak bola merupakan impian dan rebutan banyak negara yang memiliki penggemar sepak bola. 

Begitu impian itu terwujud ternyata dihapus gara-gara sikap politik tokoh partai yang sedang menjabat sebagai kepala daerah. 

Para penggemar sepakbola Indonesia yang punya harapan besar untuk menyaksikan piala dunia secara langsung di stadion di negeri sendiri telah hilang begitu saja. Kepentingan politik sesaat telah menghapus impian dan peluang untuk membangkitkan sepakbola di Indonesia. 

Mencampuradukkan politik dengan olahraga memang bukan hal baru. Meskipun demikian seharusnya tidak perlu terjadi pada jaman yang sudah tanpa batas ini. 

Bagaimana pendapat warga terkait kehadiran tim  nasional Israel pada piala dunia U20, yang rencananya akan di gelar di Bali, Solo dan Bandung, bisa disaksikan pada tayangan berikut ini:





Comments

Total Pageviews

Trending Topic

Testimoni Istri Pendiri Partai Demokrat Sebelum Kubu Moeldoko Konpres di Hambalang

125 Orang Tewas: Ricuh Pasca Laga Arema FC VS Persebaya

Pernikahan Kaesang & Erina | Apa Dampaknya Untuk Indonesia?

KPK Panggil Anies Baswedan

Capres 2024 Sudah "Nyata" Ada atau Masih Misteri?

Progress of Jakarta MRT project

Special massage services at a barbershop in Jakarta

Nasib Jakarta Pasca Anies Baswedan Ditentukan PLT atau Gubernur Baru Hasil Pilkada 2024?

Discover Reog Ponorogo an attractive dance in Indonesia

Habib Kribo Bersuara Lantang Soal Pilpres & Capres 2024

Real Information