Makna Semangat '45 & Kemenangan Ginting di Era Digital Seperti Apa?
Kemajuan teknologi yang semakin pesat memang sulit ditolak oleh siapapun juga, meskipun oleh orang yang menolak untuk menggunakan perangkat digital seperti smartphone, gadget, dan sebagainya. Begitu pula orang yang menolak pembangunan infrastruktur, apakah mereka mau menggunakan atau tidak, mereka akan tetap merasakan dampaknya secara tidak langsung. Menolak perubahan artinya akan menjadi dinosaurus, yang pada akhirnya punah. Pada abad ke 19 ada revolusi industri, ketika mesin uap ditemukan, begitu pula penemuan teknologi lainnya di berbagai bidang, banyak yang terkejut - dari yang menolak sampai yang semangat menghadapi perubahan. Mereka yang berpikiran terbuka senang menghadapi setiap perubahan dan beradaptasi, sehingga segera mengikuti perubahan tanpa harus "terpuruk". Mereka yang menolak perubahan atau pura-pura tidak tahu ada perubahan pada dasarnya akan terjebak dalam pikirannya yang picik. Menyalahkan perubahan yang akan terus terjadi, apalagi takut menghadapinya a