Apakah Moeldoko Akan Jadi Kuda Hitam Pada Pilpres 2024?
Menyimak apa yang terjadi antara AHY dengan Jenderal TNI Purnawirawan Moeldoko belakangan ini ternyata muncul wacana bahwa Moeldoko yang kini menjadi Kepala Staf Kepresidenan di periode kedua Presiden Jokowi, akan digadang-gadang sebagai Capres pada 2024.
Padahal sudah ada beberapa tokoh yang punya elektabilitas tinggi seperti Ganjar Pranowo, bahkan Prabowo Subianto. Apakah karena isu kudeta yang konon terjadi pada Partai Demokrat akan menjadikan Moeldoko sebagai kuda hitam?
Dalam politik memang selalu ada dinamika yang menarik, yang kadang kala mengejutkan. Kalau Presiden Jokowi pernah disebut sebagai Satrio Piningit, maka politik Indonesia memang selalu menarik untuk dianalisa secara serius maupun sekadar menjadi obrolan ringan di dunia nyata maupun media sosial.
Pasti ada elite politik dan warga yang menjagokan Moeldoko, mantan Panglima TNI ini sebagai calon Presiden pada Pemilu Serentak 2024. Ganjar Pranowo, yang kini menjalani periode kedua sebagai Gubernur Jawa Tengah sepertinya masih menjadi favorit di berbagai kalangan, termasuk generasi milenial. Prabowo Subianto masih memiliki fans yang lumayan banyak.
Meskipun kita bisa menyimak analisa para pengamat politik dan pernyataan kaum politisi tentang siapa yang paling berpeluang sebagai Presiden RI yang akan meneruskan kepemimpinan Presiden Jokowi, namun pendapat warga di tengah masyarakat sebenarnya juga perlu didengar.
Mungkin tayangan ini bisa menjadi bahan analisa baru, yang perlu dicermati oleh para pendukung Moeldoko, AHY, Ganjar Pranowo, Anies Baswedan, Puan Maharani, Ridwan Kamil, Erick Thohir, begitu pula pendukung Prabowo Subianto.
Barangkali anda akan tahu, siapa yang akan menjadi The Real Kuda Hitam pada Pilpres 2024 mendatang setelah menyaksikan tayangan berikut:
Apakah anda setuju?
Comments
Post a Comment