Antara Mahasiswa & Pilpres 2024
Sejak ada pemilihan presiden secara langsung di Indonesia, baik partai politik dan warga +62 memiliki peluang untuk menentukan calon presiden dan wakil presiden. Namun harus diakui demokrasi di Indonesia memang belum terlalu dewasa, baik dalam cara pandang maupun dalam aksi dan proses berdemokrasi di negeri Nusantara yang sangat majemuk ini.
Pikiran calon pemilih belum sepenuhnya didasarkan pada alasan logis seperti prestasi, kinerja dan program yang ditawarkan oleh para kandidat, baik yang ditawarkan oleh para calon legislatif (caleg), calon kepala daerah maupun pasangan capres dan cawapres. Ternyata ini bukan hal aneh.
Di negeri yang punya pengalaman panjang dalam berdemokrasi seperti di Amerika Serikat pun "emosi jiwa" dalam berpolitik pun terjadi, dan ini sangat terang benderang terjadi pada US Election 2020 antara Donald Trump VS Joe Biden.
Yang penting apa yang sudah terjadi di Amerika Serikat maupun yang pernah dialami Indonesia pada Pilpres 2019 dan terutama pada Pilkada Jakarta 2017 tidak berulang pada Pilpres 2024 maupun pada pesta demokrasi lainnya baik pada pemilu legislatif maupun di Pilkada mendatang.
Lalu, siapa yang paling pas menjadi kandidat calon presiden pada Pilpres 2024?
Banyak nama bermunculan sebagai Capres 2024 seperti Erick Thohir, Ridwan Kamil, Puan Maharani, bahkan muncul lagi nama Prabowo Subianto juga Sandiaga Uno, Anies Baswedan dan belakangan ini muncul nama Susi Pudjiastuti selain Ganjar Pranowo, Agus Harimuti Yudhoyono atau AHY, termasuk Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok dan Tri Rismaharini yang kini menjabat sebagai Menteri Sosial di periode ke 2 Presiden Jokowi.
Tentu ada tokoh lain yang juga menjadi perhatian dan digadang-gadang sebagai calon presiden atau wakil presiden pada pemilu yang akan datang. Di alam demokrasi yang sedang berkembang ini, menarik pula dicermati karena ada beberapa tokoh yang ingin "banget" menjadi calon presiden atau masih berniat menjadi capres meskipun sudah pernah kalah pada Pilpres sebelumnya di masa lalu.
Omong-omong soal siapa yang pas untuk menjadi kandidat presiden pada Pilpres 2024, mungkin menarik untuk menyimak suara mahasiswa pada tayangan berikut ini.
Simak pula tayangan berikut ini:
Bagaimana pandangan anda? Mungkin anda juga sudah punya nama yang paling ideal untuk menjadi pemegang tongkat estafet kepemimpinan nasional sebagai penerus Presiden Joko Widodo pada Pilpres 2024?
Comments
Post a Comment